Getafe –
Mason Greenwood menjalani debutnya di laga Getafe vs Osasuna. Hinaan mewarnai penampilan penyerang pinjaman Manchester United itu.
Greenwood melakoni laga perdananya sebagai pemain Getafe saat melawan Osasuna di Stadion Coliseum Alfonso Perez, Minggu (17/9/2023). Greenwood dimainkan dari bangku cadangan.
Pemain berusia 21 tahun itu masuk di babak kedua, tepatnya di menit ke-77. Hinaan mewarnai penampilan debut Greenwood.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Mason Greenwood tak mendapat sambutan ramah dari suporter Osasuna. Chant ‘Greenwood mati’ menggema dari sudut tribune stadion yang dipenuhi pendukung tim lawan, menghina sang pemain.
Dalam laga itu, Greenwood menjalani debutnya dengan kemenangan meski tak bikin gol. Getafe bisa mengalahkan Osasuna 3-2 di pekan kelima Liga Spanyol.
🚩
Osasuna fans chanting “Greenwood, die”@TheAthleticFC pic.twitter.com/A7zhAxyD5b
— Guillermo Rai (@GuillermoRai_) September 17, 2023
Greenwood pindah ke Getafe dengan status pinjaman dari Manchester United. Pemain Inggris itu tak mendapat tempat lagi di skuad Setan Merah, usai tersandung skandal kekerasan pada mantan kekasihnya.
Mason Greenwood tersandung kasus itu pada Januari 2022. Setelah setahun dibekukan MU, Ia dinyatakan bebas dakwaan. Meski begitu, MU menggelar investigasi sendiri, dan memilih takkan memainkan Greenwood lagi, sampai akhirnya dipinjamkan ke Getafe.
Simak Video “Mason Greenwood Tersenyum Lagi Usai Tinggalkan MU”
[Gambas:Video 20detik]
(yna/adp)